triyogaadiperdana

triyogaadiperdana.com

Pantai

Pantai Tureloto Laut Mati Indonesia

Pantai Tureloto Laut Mati Indonesia

Pantai Tureloto Laut Mati Indonesia berada di wilayah administratif kabupaten Nias Utara, Pantai Tureloto menjadi tujuan wisata yang menarik. Untuk warga lokal sekitar Nias sudah tidak asing lagi mengenai pantai ini. Keindahan alam dan ombak tenang menjadikan pantai ini mempunyai julukan Laut Matinya Indonesia. Bagaimana tidak, Saat kamu berenang di pantai Tureloto ini kamu dengan sendirinya mengapung dan kadar garam airnya pun cukup tinggi. Yuk simak artikel ini untuk mengetahui soal Pantai Tureloto !

Keistimewahan Pantai Tureloto Laut Mati Indonesia

Menjadi ciri khas untuk pantai Tureloto berbatuan karang yang mengelilingi garis pantai menjadi spot berfoto yang unik dan bagus. Sekilas berbatuan karang yang tersebar di pinggir pantai ini seperti otak manusia tapi tidak menyeramkan. Fungsi lain dari karang ini juga untuk meminimalisir ombak yang besar menjadikan Pantai Tureloto menjadi tenang. Jadi walaupun Pantai Tureloto terletak di samudra Hindia yang identik dengan ombak tinggi, Tidak berlaku untuk pesisir pantai Tureloto.

Perairan Pantai Tureloto memiliki kadar garam yang tinggi sehingga menjadikan siapapun yang berenang di pantai tersebut mengapung bagaikan laut mati. Namu berbeda dengan laut mati yang tidak mempunyai kehidupan. Pantai Tureloto masih memiliki biota laut dan terumbu karang. Bagi kalian yang suka melihat keindahan alam bawah laut harus dan wajib banget coba diving atau menyelam di pantai ini.

Menjelang sore kamu bisa menikmati sunset sambil berjemur atau menikmati wisata kuliner yang wajib kamu coba ikan bakar bambu nias asam dan gurih yang sungguh lezat.

Baca Juga : Pantai Pondok Permai di Sergai

Cara Menuju Pantai Tureloto

Dari Pusat kota Gunung Sitoli, Kamu membutuhkan 2-3 Jam menuju pantai tersebut. Sesampainya dipantai kamu tidak akan ada pungutan biaya apapun. Semua cuma-cuma, Namun fasilitas seperti perahu akan dikenakan biaya tergantung dari harga kesepakatan dengan pemilik perahu. Guna dari perahu ini adalah untuk mengantar kamu yang ingin bermain diving atau snorkling atau untuk kamu yang ingin berputar-putar sekitar pantai. Jadi kapan kamu akan ke Pantai Tureloto ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *